Download Game Space Engine berjelajah di luar angkasa
Games Pc Simulasi
SpaceEngine merupakan sebuah game engine simulasi ruang angkasa/astronomi yang memungkinkan user menjelajahi alam semesta dalam tiga dimensi, dari planet bumi hingga ke galaksi terjauh. Tampilan alam semesta di dalam SpaceEngine menggunakan data astronomi yang sebenarnya. Jutaan galaksi beserta bintang-bintang dan planet semua tersedia untuk dieksplorasi. Anda bisa mendarat di planet, bulan atau asteroid dan menonton pemandangan indah di dalam atmosfir maupun di tengah-tengah galaksi manapun yang anda inginkan.
SpaceEngine dikembangkan oleh astronom sekaligus programmer dari Rusia bernama Vladimir Romanyuk. SpaceEngine dibuat menggunakan katalog dan pembuatan prosedural yang sesungguhnya, sehingga menciptakan planetarium tiga dimensi yang mewakili alam semesta. Pengguna dapat melakukan perjalanan melalui ruang angkasa ke segala arah dan waktu.
Catatan:
Untuk melihat planet tertentu dengan lebih detail dan realistis, diperlukan mendownload file tambahan melalui halaman ini.
Link Download :
Link Download :
Kontrol:
- Bergerak = W dan S, A dan D, R dan F, Q dan E, atau tombol panah.
- Melihat sekitar objek = Drag menggunakan tombol kiri atau kanan mouse.
- Menambah/mengurangi kecepatan = Scroll mouse atau tombol [+] dan [-].
- Untuk menuju ke objek tertentu = Klik objek yang diinginkan lalu tekan G (Tekan G dua kali untuk mempercepat).
- Mencari objek = Tekan F3 lalu ketik nama objek seperti 'earth', lalu klik 'Go To'.
- Mendarat ke planet/objek tertentu = Klik sebuah planet/objek lalu SHIFT+G atau CTRL+G.
- Kembali ke planet bumi = Tekan SHIFT+H beberapa kali lalu tekan G.
- Menghilangkan/memunculkan teks informasi di layar = Tekan CTRL+~
- Jika pesawat angkasa tidak berjalan = Tekan 'Spasi'.
- Untuk kontrol lainnya silahkan menuju ke link ini.
- Manual: Manual mendetail untuk menggunakan SpaceEngine tersedia di halaman ini.
Kebutuhan Sistem yang disarankan:
- Prosesor Quad-core 3 GHz.
- Ram 4 GB.
- Grafis: Nvidia atau AMD/ATI, 1024 MB VRAM, dan mendukung OpenGL 3.3.
Salah satu fitur utama dari SpaceEngine adalah keakuratannya. Objek-objek luar angkasa didasarkan pada katalog data yang sebenarnya, sementara objek-objek prosedural dibangun menggunakan algoritma pencitraan yang realistis. Pengguna dapat mengamati objek dari pesawat ruang angkasa hingga area galaksi, mirip dengan simulator lainnya seperti Celestia. SpaceEngine mencakup ribuan objek nyata, termasuk bintang-bintang dari katalog Hipparcos, galaksi-galaksi dari katalog NGC dan IC, beberapa nebula yang terkenal, dan semua planet beserta mataharinya masing-masing.